;
bebas bayar, pembayaran mudah dan cepat, transaksi online, pembayaran tagihan dan tiket, transfer dana online

Wednesday, May 29, 2013

Berbagi Informasi Lokasi dengan Google Latitude

Wednesday, May 29, 2013

Kali ini saya ingin berbagi informasi tentang Google Latitude, Google Latitude merupakan layanan yang memungkinkan penggunanya untuk berbagi lokasi tempat mereka berada dengan teman dan keluarga. Walaupun demikian, fitur ini tidak akan menunjukkan lokasi spesifik tempat pengguna berada tapi memberikan informasi bahwa pengguna sedang berada di suatu lokasi pada waktu tertentu. Cara penggunaannya cukup mudah, seseorang harus memiliki akun Google terlebih dahulu lalu akses halaman www.google.com/latitude. Seseorang juga bisa mengundang teman dan keluarga untuk bergabung dengan Google Latitude. Setelah mereka bergabung, pengguna dapat melihat foto mereka muncul di atas Google Maps yang dapat diakses melalui perangkat mobile ataupun PC dan laptop. Dari situ seseorang dapat mengetahui di mana teman dan keluarga berada.
Tidak hanya itu saja, setelah seseorang melihat foto mereka muncul, pengguna bisa klik pada foto tersebut dan melakukan chat, mengirim SMS, email bahkan menelpon mereka. Petunjuk jalan pun tersedia di Google Maps jika pengguna ingin menemui temannya tersebut.
Jika pengguna ingin menyembunyikan lokasi di mana dia berada, Google Maps memungkinkannya untuk mengatur tampilan lokasi tempat dia berada, sehingga hanya bisa dilihat oleh teman atau keluarga yang dipilih.

Untuk mendownload Google Maps di perangkat sobat silahkan akses link berikut:
Setelah terinstal di perangkat sobat, jalankan aplikasinya:

Pilih pada Menu, lalu klik Join Latitude.

  1. Kemudian Masukkan Google Account sobat.
  2. Begitu masuk, Google Latitude langsung menampilkan lokasi, dan daftar yang masih berisi account sobat saja. Pilih Add Friends untuk menambah teman.
  3. Masukkan e-mail teman sobat (harus e-mail dari Google).
  4. Begitu request sobat disetujui oleh teman sobat, maka namanya akan muncul di daftar.
  5. Klik namanya, dan di opsi yang muncul, klik See Map.

Maka dengan seketika lokasi teman sobat saat itu akan terlihat begitu juga sebaliknya.

Menarik sekaligus mengkhawatirkan, bukan? Jika sobat merasa khawatir akan posisi sobat bisa diketahui oleh orang lain atau orang tertentu, maka Google Latitude bisa di-setting sedemikian rupa agar privasi sobat tetap terjaga.

Contoh pertama, seandainya sobat ingin bersembunyi dari orang tertentu, pacar misalnya, maka pilih namanya, lalu pilih opsi Hide from this friend.

Atau untuk setting secara globat, di dalam daftar awal, pilih tab Privacy. Di situ sobat bisa memilih opsi Set your location yang berfungsi dalam menentukan posisi secara manual. Jadi, kemanapun sobat jalan, posisinya akan tetap berada di lokasi yang sama. Atau opsi Hide your location, dimana semua teman sobat yang ada di daftar tidak bisa melihat posisi sobat. Atau opsi terakhir, yaitu keluar dari Latitude.

Semoga bermaanfaat sob.

Zul Rianto - 11:26 AM

Sunday, May 26, 2013

Pemilik Liberty Reverse under arrested?

Sunday, May 26, 2013

Jumpa lagi Sob, informasi ini saya dapat di Forum ClixSense, berita yang bakal bikin panas dingin mereka yang punya banyak dana di Akun Liberty Reserve, yang katanya Situs Liberty Reserve di Tutup menyusul ditangkapnya si pemilik situs LR.

Informasi ini saya kutip dari situs TicoTimes

Arthur Budovsky Belanchuk, 39, Jumat ditangkap di Spanyol sebagai bagian dari investigasi pencucian uang yang dilakukan bersama oleh lembaga kepolisian di Amerika Serikat dan Kosta Rika.

Jaksa Kosta Rika, José González Pablo mengatakan bahwa Budovsky, warga Kosta Rika asal Ukraina, telah diselidiki sejak 2011 untuk pencucian uang menggunakan perusahaan yang ia ciptakan yaitu Liberty Reserve.

Investigasi lokal mulai setelah ada permintaan dari kantor kejaksaan di New York. Pada hari Jumat, Jaksa San Jose melakukan penggerebekan di rumah Budovsky dan kantor di Escazá, Santa Ana, sebelah barat daya dari San José, dan di provinsi Heredia, di utara ibukota.

Bisnis Budovsky di Kosta Rika ternyata dibiayai dengan menggunakan uang dari website pornografi anak dan perdagangan narkoba.

Menurut catatan dari Departemen Kehakiman AS, pada tanggal 27 Juli 2006, Budovsky dan mitra diidentifikasi sebagai Vladimir Kats didakwa oleh negara bagian New York atas tuduhan operasi bisnis keuangan ilegal, GoldAge Inc, dari apartemen Brooklyn mereka.

Mereka telah ditransmisikan setidaknya $ 30 juta untuk rekening mata uang digital di seluruh dunia sejak awal operasi pada tahun 2002.

Pertukaran mata uang digital, GoldAge, diterima dan dikirimkan $ 4.000.000 antara 1 Januari 2006 dan 30 Juni 2006, sebagai bagian dari skema pencucian uang.

Pelanggan membuka rekening GoldAge online dengan minimnya dokumentasi identitas, maka GoldAge membeli mata uang emas digital melalui akun tersebut, biaya terdakwa kadang-kadang melebihi $ 100.000.

Pelanggan bisa memilih metode pembayaran mereka ke GoldAge: wire bank transfer, deposito tunai, wesel pos atau cek.

Akhirnya, pelanggan bisa menarik uang dengan meminta wire transfer ke rekening mana saja di dunia atau dengan memiliki cek dikirim ke setiap individu diidentifikasi.

Budovsky dan Kats dijatuhi hukuman lima tahun penjara karena terlibat dalam bisnis transmisi uang tanpa lisensi, pelanggaran kejahatan hukum perbankan negara, tetapi mendapat masa percobaan.

Saya sampai sekarang masih percaya sama Payza sebagai PayMent Prosessor.
Semoga buat sobat yang punya dana disana nantinya tetap bisa di WD.

Sumber : ClixSense Forum

Zul Rianto - 8:01 AM

Friday, May 17, 2013

Tips Memilih Kosmetik yang Bagus dan Aman

Friday, May 17, 2013

Stay Slim and Healthy
mustika ratu
Kali ini berbagiinformasi membahas tentang Tips Memilih Kosmetik yang Bagus dan Aman, sudah tentu tulisan ini ditujukan untuk sobat wanita maupun sobat laki-laki yang peduli dengan pasangannya :)

Pastinya kita merasa khawatir dengan beredarnya banyak berita investigasi yang mengungkapkan banyaknya produk kosmetik yang berbahaya yang kini dijual bebas di berbagai macam toko khusus kosmetik di sekitar kita. Dampak negative yang ditimbulkan oleh produk-produk kosmetik yang berbahaya ini tentunya menjadikan kita lebih selektif dan teliti ketika akan membeli produk kosmetik untuk wajah kita maupun produk kesehatan lainnya. Tidak hanya sekedar aman dan bebas dari bahan-bahan berbahaya saja, melainkan kita sebaiknya juga memilih jenis produk kosmetik yang dapat menjadikan dan mempertahankan kualitas kesehatan kulit wajah kita. Berikut terdapat beberapa tips memilih kosmetik yang bagus dan aman untuk wajah kita.

Tips Memilih Kosmetik yang Bagus dan Aman
Tips yang pertama adalah dengan cara menguji kosmetik sebelum dipakai . Tes ini diperlukan untuk menguji kelayakan dan keamanan produk kosmetik untuk kulit wajah kita. Uji produk kosmetik ini akan menunjukan komposisi atau bahan yang digunakan apakah kadarnya masih wajar atau bahkan melebihi dosis normal yang dianjurkan oleh para ahli kosmetik. Kemudian uji produk kosmetik ini juga dapat membantu kita mendeteksi apakah kosmetik mengandung zat-zat berbahaya atau tidak. Selain perlu mengadakan uji produk kosmetik, kita juga perlu mengaakan uji kulit. Uji kulit ini bisa dilakukan oleh kita sendiri atau juga bisa dilakukan dengan bantuan dokter kulit.

Tips yang kedua adalah dengan mengikuti tips-tips memilih produk kosmetik yang bagus dan aman seperti dilihat dari legalitas produk kosmetik, daftar komposisi bahan kosmetik, dan nama serta alamat produsen. Legalitas produk kosmetik ini perlu dilakukan untuk mengetahui status legal produk kosmetik yang kita pakai. Salah satu indikator legal atau tidak legalnya sebuah produk kosmetik dapat dilihat dari segel dari BPOM RI yang menandakan bahwa produk kosmetik tersebut telah terdaftar di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Dalam segel juga umumnya akan disertai dengan kode pendaftaran baik kode untuk produk lokal (CD) maupun import (CL).

Kemudian untuk komposisi bahan kosmetik, kita sebaiknya memilih jenis produk kosmetik yang lengkap daftar komposisinya agar kita semakin yakin akan produk yang kita pilih. Semakin lengkap komposisi bahan kosmetik yang tercantum pada kemasan, semakin terpercaya juga produk tersebut karena setiap pemakaianya dapat dengan mudah mencari informasi seputar bahan-bahan tersebut. Nama dana alamat produsen juga cukup penting untuk dicantumkan agar konsumen bisa dengan mudah untuk memperoleh informasi seputar produk kosmetik tersebut.

Sumber: www.kosmetikberbahaya.com

Zul Rianto - 9:43 PM

Pasang Iklan Murah di ClixSense

ClixSense.com
ClixSense
Jumpa lagi sobat, setelah lama gak posting, kali ini berbagiinformasi.net akan membahas tentang Pasang Iklan Murah di ClixSense. Apa itu ClixSense??? ClixSense merupakan sebuah situs periklanan yang sudah eksis sejak tahun 2007. Nah, jika sobat memerlukan trafik untuk blog sobat atau sobat ingin mempromosikan bisnis sobat keseluruh penjuru Dunia, sobat bisa mengandalkan ClixSense, sobat akan mendapatkan Trafik yang berkualitas dan unique Visitor.

Ada dua jenis iklan di ClixSense, yang pertama yaitu PTC Ads harga pasang iklan di PTC Ads mulai dari $1.20 untuk 50 Ads Credit dan yang kedua yaitu ClixGrid Ads hanya dengan $17 untuk 30 hari link sobat berpotensi untuk dilihat lebih dari 19.000 Unique Visitor dari seluruh Dunia, harga yang sangat murah untuk Trafik yang berkualitas.

Tunggu apalagi sobat, promosikan Bisnis sobat kepenjuru dunia dengan harga yang sangat murah.

Zul Rianto - 8:05 PM

Tuesday, April 30, 2013

Serba-serbi Rooting di Android

Tuesday, April 30, 2013

Sebagai platform terbuka, Android memberi kesempatan kepada penggunanya untuk melakukan eksplorasi software. Tentu risiko ditanggung sendiri. Tips ini bisa menjadi modal bagi Anda yang tertantang untuk mengoprek Android.

Pengguna Android tentu sering mendengar istilah Rooting, bahkan mungkin beberapa diantara mereka termasuk Anda sudah menjalankan proses ini pada perangkat kesayangan. Namun apakah rooting itu? Rooting adalah proses yang memungkinkan pengguna smartphone, tablet, dan perangkat lain yang menjalankan sistem operasi Android mobile untuk menghilangkan keterbatasan (dikenal sebagai "akses root") dalam subsistem Android.

Rooting ber tujuan mengatasi keterbatasan dari operator dan vendor perangkat keras pada perangkat, sehingga kemampuan untuk mengubah atau mengganti aplikasi sistem dan pengaturan, menjalankan aplikasi khusus yang tadinya tidak bisa dijalankan, atau melakukan yang dinyatakan tidak dapat diakses oleh pengguna Android biasa. Pada Android, rooting juga dapat memfasilitasi penghapusan lengkap dan penggantian sistem operasi perangkat, biasanya dengan rilis yang lebih baru dari sistem operasi saat ini.

Jujur saja Android rooting tergolong riskan. Perangkat Anda bisa saja gagal saat melakukan proses tersebut, membuatnya tidak lebih dari seonggok barang tidak berguna. Beberapa vendor juga menghapus proses garansi pada perangkat yang sudah di root. Namun dalam pandangan kami, bila sukses melaluinya, hasil yang didapatkan lebih besar.

Nah, sebelum Anda memulai root perangkat Android Ada baiknya menyimak beberapa istilah yang bisa membantu Anda.

Memahami ROM dan Builds
ROM pada dasarnya adalah versi kustomisasi dari Android. Mereka dikembangkaan oleh individu-individu brilian. ROM inilah yang menawarkan pengoptimalan dari Android dan memberikan akses lebih dalam perangkat, sesuatu yang tidak bisa ditawarkan versi standar. Dalam ROM, Anda memiliki apa yang dikenal sebagai Build (cabang dasar kode Android) yang menawarkan fitur tertentu dan karakteristik.

Lebih gampangnya, sebagai metafora kita gunakan Microsoft Windows. Ada XP, Vista, dan Windows 7. Ketiganya adalah sistem operasi Windows keluaran Microsoft dan biasanya dapat menjalankan program yang sama, tetapi ada perbedaan besar antara mereka. Dalam setiap OS, ada perbedaan lebih lanjut antara Vista Home, Vista Pro, dan Vista Ultimate. Demikian juga, salah satu ROM dapat menelurkan beberapa versi. Misalnya, ada beberapa jenis Drake’s Hero ROM.

Setiap pengembang menciptakan ROM dengan tujuan sendiri dan fitur yang berbeda. Beberapa fitur yang mampu bekerja di ROM Cyanogen tidak berarti dapat bekerja di ROM Drake.

Beberapa ROM mengharuskan kita untuk menghapus semua informasi yang tersimpan di ponsel sebelum atau setelah instalasi. Hal ini dilakukan ketika Anda memasuki mode recover. Setiap kali Anda flash (load / install) ROM, diharuskan restore factory setting. Dua ROM kustom yang sangat populer adalah CyanogenMod dan MIUI.

Bootloader
Sebelum Anda dapat root perangkat Anda, Anda harus membuka bootloader. Bootloader adalah baris kode yang dieksekusi bahkan sebelum boot sistem operasi Android. Kode bootloader berbeda untuk setiap vendor dan model perangkat Android. Bootloader selalu ‘dikunci’ karena vendor perangkat tidak ingin Anda bermain-main dengan perangkat lunak yang mereka buat. Membuka bootloader memungkinkan Anda untuk bermain-main dengan firmware ponsel, atau bahkan menggantinya dengan custom firmware (alias ROM). Penting untuk dicatat bahwa dengan unlocking bootloader Anda akan menghapus semua data yang tersimpan di ponsel.

Recovery
Setelah bootloader Anda tidak terkunci dan Anda telah root perangkat Anda, Anda akan memerlukan custom recovery. Recovery adalah bagian dari perangkat lunak yang dipanggil terpisah dari sistem operasi Android yang sebenarnya. Tujuannya adalah untuk membuat perubahan pada OS Android pada tingkat inti, seperti menghapus data pengguna, menerapkan update dan masih banyak lagi. Recovery bawaan Android memiliki kemampuan yang terbatas, jadi jika Anda berencana untuk memodifikasi / hack / rooting ponsel Anda, Anda akan perlu menginstal "custom recovery", seperti software Clockwork Mod Recovery. Sebuah pemulihan kustom akan memungkinkan Anda untuk membuat backup, memulihkan mereka, menghapus partisi, menginstal perangkat lunak kustom dan banyak lagi.

Backup / Nandroid
Setelah pemulihan kustom Anda terinstal, Anda akan ingin membuat backup software (juga dikenal sebagai Nandroid). Nandroid adalah sebuah backup lengkap dan total ponsel Anda. Ini akan menyimpan semua data Anda, aplikasi, pengaturan, pesan SMS, dan banyak lagi, pada dasarnya memungkinkan Anda untuk mengembalikan ponsel ke kondisi yang tepat itu di ketika Anda membuat cadangan.

Wipe
Setelah membuat backup, Anda tidak perlu takut untuk membuat perubahan pada ponsel Anda atau kehilangan data, karena Anda selalu dapat mengembalikannya. Sekarang Anda dapat "menghapus" data telepon Anda tanpa khawatir. Wipe menghapus seluruh data perangkat menjadi factory setting. Anda juga dapat menghapus partisi lain dari ponsel Anda seperti partisi cache. Selalu disarankan untuk menyeka ponsel Anda sebelum menginstal custom ROM.

Flashing
Flashing adalah proses menginstal beberapa jenis perangkat lunak atau kode melalui custom recovery Anda.

ZIP flashable
ZIP flashable adalah file yang sebenarnya bahwa Anda menginstal atau "flash" melalui pemulihan kustom untuk membuat perubahan pada perangkat lunak telepon Anda. Ini adalah normal. Zip file yang berisi baris kode untuk memodifikasi perangkat lunak Anda. Ini ZIP flashable dapat digunakan untuk flash ROM, Kernel, Radio, mod, dan banyak lagi, yang kita akan mendefinisikan bawah.

Kernel
Tidak seperti ROM, Kernel tidak mengubah tampilan dan nuansa dari ponsel Anda, tetapi merupakan baris kode yang terletak di bawah permukaan. Menghubungkan perangkat lunak dengan perangkat keras. Sebuah kernel menambahkan kode untuk menciptakan segala macam pilihan dan kemampuan baru. Kernel custom memungkinkan menambahkan kode untuk membuat menjalankan prosesor telepon pada kecepatan yang lebih tinggi, atau membuat baterai menarik listrik kurang bila ponsel dalam modus "siaga". Kernel adalah jiwa perangkat lunak.

Radio / Basebands / Modem
Radio / baseband / modem adalah firmware yang memungkinkan ponsel Anda untuk terhubung ke jaringan nirkabel. Firmware ini mengontrol dasar fungsi ponsel Anda seperti konektivitas jaringan selular, Wi-Fi, dan GPS. Sering kali memperbaharui radio atau modem akan membantu dengan masalah kekuatan sinyal, baterai dan banyak lagi.

Mod
Mod adalah modifikasi dibuat untuk perangkat lunak telepon. Hal ini dapat mencakup menambahkan fungsionalitas atau mengubah tata letak visual dari ponsel Anda, seperti memindahkan lokasi dari jam ke pusat bar notifikasi, atau membalik warna di app SMS. Mods biasanya berupa file Zip flashable.

Brick
Brick adalah ketika telepon Anda tidak akan pulih dari proses rooting / flashing gagal. Perangkat Anda menjadi tidak responsif dan tidak dapat dipulihkan. Bricking biasanya terjadi ketika Anda tidak mengikuti instruksi dengan seksama atau jika perangkat tidak memungkinkan untuk root. Bricking sangat jarang terjadi bila Anda mengikuti tahap-tahap dengan sempurna.

Superuser (SU)
Jika Anda mengikuti petunjuk dengan benar dan sukses dalam root, Anda akan menjadi Superuser (SU), yang berarti Anda menjadi aakses totasl pada perangkat.

Kang
Sebuah Kang adalah ROM atau mod yang menggunakan sebagian besar kode yang dibuat oleh pengembang lain dengan sedikit perubahan.

Overclock / underclock
Ini berarti bahwa Anda telah menginstal Kernel kustom yang telah memungkinkan Anda untuk mempercepat atau memperlambat kecepatan prosesor ponsel Anda. Kebanyakan telepon bekerja pada kecepatan prosesor tertentu (yaitu: 2,4 MHz), tetapi jika Anda overclock, Anda dapat mendorong prosesor bekerja pada kecepatan yang lebih tinggi. Overclocking akan membuat telepon Anda tampil lebih cepat, namun sering datang dengan mengorbankan masa pakai baterai. Underclocking melakukan kebalikan dari overclocking. Itu membuat prosesor Anda tampil di kecepatan yang lebih rendah, memperlambat kinerja yang dirasakan, namun membantu meningkatkan hidup baterai.

Undervolt (UV)
Undervolting adalah fitur yang diaktifkan di kernel kustom tertentu. Undervolting menurunkan jumlah daya prosesor Anda perlu untuk tampil di tingkat yang normal, secara teori, menghemat baterai. Fitur ini diketahui menyebabkan masalah di perangkat.

APK
Sebuah APK adalah nama file untuk sebuah aplikasi Android yang bisa diinstal di ponsel Anda. Semua aplikasi yang diunduh dari Google Play datang sebagai file APK. APK juga dapat " ditransfer" dengan men-download mereka dari luar Google Play dan menempatkan pada ponsel internal atau memori eksternal. Untuk menginstal APK transfer yang Anda harus mengaktifkan opsi yang dalam pengaturan, kemudian menemukan file APK pada ponsel Anda dan tekan untuk memulai proses instalasi.

Sumber : selular.co.id

Zul Rianto - 9:41 AM

Monday, April 29, 2013

Ini Hasilnya Jika HTC One, Galaxy S4, dan Nexus 4 Diadu

Monday, April 29, 2013

Samsung Galaxy S4 dan HTC One
Samsung Galaxy S4 dan HTC One
Vendor perangkat ponsel terus berlomba-lomba merilis ponsel pintar andalan masing-masing. LG misalnya, mengandalkan Optimus G Pro, Samsung menampilkan Galaxy S4.

Sementara HTC tidak mau kalah. Baru-baru ini, produsen asal Taiwan telah merilis HTC One di Indonesia.

Phonearena melansir, membandingkan hasil benchmark SAMSUNG Galaxy S4, SAMSUNG Galaxy S3, SAMSUNG Galaxy Note II, LG Optimus G, LG Nexus 4 dan HTC One.

Bagaimana kekuatan masing-masing ponsel pintar tersebut? Mari simak hasil uji benchmark-nya.

Quadrant Standard


Hasil uji benchmark ini menempatkan Galaxy S4 sebagai pemenangnya. Ponsel pintar teranyar Samsung ini mencetak skor 12115, unggul sedikit dibandingkan HTC One pada ranking kedua dengan skor 11987. Menyusul LG Optimus G Pro 11534, Galaxy Note II 6843, Google/LG Nexus 4 5021 dan Galaxy S III 4551.


AnTuTu



Hasil uji benchmark menunjukkan persaingan ketat. HTC One unggul tipis dibandingkan Galaxy S4.

Ponsel pintar terbaru HTC itu mencetak skor 23529, disusul Galaxy S4 dengan skor 23391, LG Optimus G Pro 19514. Sementara Galaxy Note II 17450 unggul tipis atas Google/LG Nexus 4 dengan 17269. Posisi buncit diraih Galaxy S III dengan skor 15181.

GLBenchmark 2.7


Hasil uji layar HD menempatkan resolusi layar 720p Google/LG Nexus 4 meraih 20 frame per detik (fps). Galaxy S4 dengan resolusi 1080p mampu meraih 15 fps, HTC One dengan 13 fps, Optmus G Pro mampu 12 fps dengan modal layar 1080p. Sementara Galaxy Note II dengan 6,6 fps serta Galaxy S III dengan 5,7 fps. Artinya, benchmark ini menunjukkan bahwa kualitas grafis dari Nexus 4 jauh lebih baik dari lima rivalnya.

Vellamo HTML5


Benchmark satu ini menguji performa browser Web. Hasil uji menunjukkan LG Optimus G Pro mengungguli HTC One, diikuti dengan Galaxy S4, Galaxy Note II, Galaxy SIII dan Google/LG Nexus 4. 

Vellamo Metal


Benchmark ini mengukur performa subistem CPU dari prosesor ponsel. Hasil uji menempatkan HTC One sebagai pemenang. Posisi kedua Galaxy S4, diikuti LG Optimus G Pro, Galaxy Note II, Google/LG Nexus 4 dan terakhir Galaxy S III. 

3DMark Ice Storm Extreme


Benchmark ini bekerja dengan menjalankan beberapa tes grafis dan komputasi padahardware. Ice Storm terdiri dari dua tes grafis. Graphic test untuk menguji GPU dan satuphysics test untuk menguji CPU.

Hasilnya, Google/LG Nexus 4 menempati urutan teratas, diikuti Galaxy Note II, LG Optimus G Pro dan HTC One. 

Jika Anda sedang menimbang-nimbang untuk membeli ponsel baru, hasil benchmark ini bisa menjadi rujukan Anda untuk kinerja dalam. Soal desain, itu bicara selera. Jadi, pilihlah produk sesuai kebutuhan dan selera Anda.

Sumber : VivaNews

Zul Rianto - 9:17 AM

Sunday, April 28, 2013

Multiply Akan Tutup 6 Mei 2013

Sunday, April 28, 2013

Multiply Akan Tutup 6 Mei 2013
multiply
Salah satu toko online terbesar Multiply mengumumkan bahwa Multiply.co.id (dan Multiply.com) akan ditutup per tanggal 6 Mei 2013 dan akan menghentikan semua kegiatan usaha per tanggal 31 Mei 2013.

Multiply.co.id akan menjalankan kegiatan seperti normal sampai tanggal 6 Mei 2013. Situs belanja online tersebut akan mempergunakan sisa waktu selama bulan Mei 2013 untuk memastikan bahwa semua hal dalam proses jual beli sudah terselesaikan dan seluruh penjual dan pembeli mendapat haknya. Juga untuk memberikan kesempatan kepada para penjual untuk memindahkan produknya ke situs e-commerce lain, menyelesaikan seluruh kegiatan yang berhubungan dengan penjualan, pembayaran dan pengiriman barang, dan untuk meminimalisir gangguan terhadap operasional para penjualnya.

Multiply akan menjamin seluruh hak penjual dari hasil penjualan yang sudah rampung dan sudah dikirim ke pembeli. Dan terus melakukan pelunasan transaksi sepenuhnya dengan batas waktu terakhir 31 Mei 2013. Situs belanja online yang beroperasi di 6 negara di Asia Tenggara tersebut akan menutup kegiatan jual-beli lebih awal dari tanggal tersebut, yaitu tanggal 6 Mei 2013, untuk memastikan semua pemesanan mendapatkan waktu yang cukup untuk diproses oleh para penjual.

Para penjual yang juga mungkin memiliki akun Premium, dipersilakan menghubungi Customer Service dan akan dipastikan menerima kembali nilai nominal akun Premium yang belum habis masa berlakunya, apabila masih tersisa. Situs perdagangan elektronik (e-commerce) yang menghubungkan penjual dan pembeli secara online yang berdiri sejak 2004 tersebut sudah beroperasi di enam negara Asia Tenggara yakni Filipina, Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand, dan Vietnam.

Bagi sobat yang mempunyai Online Store di multiply dan tidak ingin kehilangan pelanggan setia bisa mencoba situs online store seperti jejualan.com dan marketnesia.com atau bagi sobat yang punya pangsa pasar internasional bisa mencoba TripleClicks Selamat berbisnis Online.

Sumber : multiply.co.id

Zul Rianto - 12:49 PM

Samsung Galaxy Grand Duos GT-I9082

SAMSUNG Galaxy Grand [HSMI9082MEB] - White
Samsung Galaxy Grand Duos GT-I9082
Seperti yang sudah direncanakan sebelumnya, smartphone terbaru Samsung Galaxy Grand akan dipasarkan pada triwulan pertama tahun 2013. Terbukti smartphone bernama asli Samsung GT-I9082 ini sudah dapat dinikmati oleh konsumen Indonesia mulai bulan Maret 2013. Samsung Galaxy Grand Duos (GT-I9082) ini mengusung spesifikasi cukup lengkap untuk dengan harga berada pada level menengah.

Samsung Galaxy Grand hadir berbekal dukungan dua kartu SIM. Sesuai namanya, Samsung Galaxy Grand Duos menyematkan 2 slot kartu SIM untuk memenuhi kebutuhan penggunaan kartu ganda dalam satu ponsel. Smartphone terbaru setelah Samsung Galaxy Ch@t ini mengenakan teknologi dual SIM dual Standby yang artinya kedua kartu dapat diaktifkan meski salah satu kartu SIM sedang digunakan.

Bukan sekedar dual SIM Standby saja, Samsung Galaxy Grand Duos memiliki kelebihan yang tak biasa dimiliki produk Samsung sebelumnya dimana smartphone ini mampu menampilkan beberapa aplikasi multitasking dalam satu layar. Sebagai contoh: Anda dapat menyaksikan video, membuka halaman web, dan membuat catatan memo sekaligus dalam satu layar. Begitu praktis, bukan?

Beralih ke bagian spesifikasi, Samsung Galaxy Grand Duos GT-I9082 menyediakan layar lapang seluas 5 inch dengan resolusi sebesar 480x800px. OS Andorid versi 4.1.2 Jelly Bean turut ambil bagian dari beberapa kelebihan Samsung Galaxy Grand Duos. Dual kamera juga disematkan dibagian depan dan belakang. Pada bagian depan, ponsel terbaru Samsung ini terpasang lensa berkekuatan 2 MP, sedangkan dibagian belakang tersaji kamera 8 MP yang mampu merekam video full HD sampai 1080p.

Salah satu diantara kekuarangan Samsung Galaxy Grand Duos terletak pada ketajaman layar. Ukuran layar 5 inch yang sejatinya memudahkan pengguna tidak didukung oleh resolusi lebih tinggi. Terbukti Samsung Galaxy Grand hanya menyediakan resolusi berjenis WVGA atau 480x800px. Jika dikalkulasikan perbandingan luas layar dan resolusi layar hanya menghasilkan kepadatan ~186ppi saja.

Spesifikasi Samsung Galaxy Grand Duos GT-I9082:

  • Jaringan: GSM, GPRS/EDGE (850/900/1800/1900 MHZ), 3G, HSPA+
  • Dimensi: Tinggi 143.7 mm, Lebar 77.1 mm, Tebal 9.6 mm, Bobot 152 gram
  • Layar: TFT TouchScreen 5 inch 16juta warna - Resolusi 480x800px (~186ppi)
  • Kamera: Kamera utama 8 MP LED Flash + Autofocus, Kamera skunder 2 MP
  • Sistem Operasi: OS Android 4.1.2 (Jelly Bean)
  • Prosesor: Dual-Core 1.2 GHz Cortex A9
  • Memori: Internal 4 GB, Eksternal microSD hingga 64 GB
  • Konektivitas: WiFi 802.11 b/g/n 2.4GHz , WiFi Direct, Bluetooth 4.0, DLNA, USB 2.0
  • Baterai: 2100 mAh

Harga Samsung Galaxy Grand Duos
Ingin memiliki ponsel terbaru 2 kartu SIM Standby plus dibekali kelebihan dari mulai fitur multi window sampai dengan pembekalan platform OS Android Jelly Bean dan beberapa kelebihan lainnya Samsung Galaxy Grand Duos? Untuk pengguna yang berminat, harga baru Samsung Galaxy Grand Duos dibuka pada kisaran harga Rp. 3.999.000 ada dua pilihan warna untuk SAMSUNG Galaxy Grand [HSMI9082MEB] - White dan SAMSUNG Galaxy Grand [HSMI9082ELW] - Blue

Zul Rianto - 8:47 AM

Friday, April 26, 2013

Review Sony Xperia Z

Friday, April 26, 2013

SONY Xperia Z [C6602] - Black Desain
Bila Samsung akan meluncurkan Galaxy S IV sebagai flagship smartphone di tahun 2013, maka Sony Mobile pun telah menyiapkan SONY Xperia Z sebagai flagship di tahun ini. Dan manyambut banyak permintaan, akhirnya Xperia Z pada 14 Maret 2013 resmi akan diluncurkan di pasar Indonesia. Dari sisi desain, Xperia Z mempertahankan citarasa Xperia Acro S dan Xperia go, artinya mengandalkan kekuatan desain untuk tahan air dan debu.

Dengan desain full bar berdimensi 139 x 71 x 7,9 mm dan berat 146 gram, Xperia Z menunjukkan sebuah tampilan smartphone yang elegan namun perkasa dengan menyandang sertifikasi IP55 dan IP57 untuk kualifikasi ketahanan pada air dan debu. Meski desainnya jauh dari kesan ‘macho,’ Xperia Z terbukti bisa diajak menyelam hingga kedalaman 1 meter selama 30 menit. Xperia Z punya bentang layar TFT reality display capacitive 5 inchi dengan kedalaman 16 juta warna. Resolusi pada layarnya 1080x1920 pixels dengan kepadatan pixel 443 dpi. Layarnya terbilang tajam dengan kualitas full HD yang mengadopsi teknologi Bravia Engine 2.

Xperia Z juga punya sentuhan fashion, ini dibuktikan dari pemilihan material pada sisi back cover yang terbuat dari bahan kaca anti gores. Untuk sisi depan (front cover) terbuat dari bahan fibre polymide, bahkan untuk layarnya telah dilengkapi lapisan anti gores (bukan dari Gorilla Glass). Tepat diatas layar ada earpice, lensa kamera sekunder, lampu LED, dan beragam sensor seperti proximity dan light sensor. Di bawah layar ada tiga touchpad untuk back, home dan recent menu/app. Di sisi bagian bawah ada mikrofon utama.

Sebagai smartphone berkemampuan outdoor, seluruh port yang ada di sekujur body tentunya tertutup rapat. Pada sisi kanan body tersemat tombol on/off – juga sebagai pengunci layar, tombol shortcut kamera, tombol pengatur volume, slot micro SIM card, dan lubang speaker. Sedangkan pasa sisi kiri body terdapat port charger dengan microUSB, slot kartu memori, dan charging dock connector. Masih dengan penutup teritegrasi, pada bagian atas terdapat audio jack 3,5 mm yang ergonomis.

Beranjak ke sisi belakang (back cover), material dibuat dengan bahan tempered glass black yang anti gores. Di back cover ini tersemat lensa kamera utama, flash light, mikrofon sekunder, logo Xperia, dan logo NFC (near field communication). Secara umum Xperia Z mengusung desain omni balance yang menampilkan tepian tanpa sudut dan pemukaan reflektif di seluruh sisinya.

Catatan
Meski ukurannya tak mini, Xperia Z tetap menyediakan strap hole pada sisi kanan bawah body. Material glossy menjadikan tampilan permukaan gadget ini terasa cepat kotor oleh tebaran sidik jari. Untuk pasar Indonesia ditawarkan dalam pilihan warna hitam, putih, dan ungu.

Fitur
Menyandang spesifikasi prosesor quad core dan lensa kamera 13 mpix, wajar bila Xperia Z masuk dalam kategori superphone. Dalam urusan tampilan antarmuka, Xperia Z sudah ditawarkan dengan Android 4.1 Jelly Bean. Ciri khas dari Jelly Bean yakni adanya fitur Google Now serta project butter untuk tampilan antarmuka yang lebih atraktif. Untuk homescreen secara default ada 5 dari maksimal 7 buah yang dapat dikustomisasi dengan aneka widget.

Kamera utama mengusung resolusi 13 Mpix (4128x3096 pixels) dan kamera sekunder 2,2 Mpix. Banyak kecanggihan dari segi fitur kamera, seperti fast capture dengan Exmor RS for mobile, superior auto, noise reduction, auto focus, face detection, ISO, image stabilizer, effect, red eye reduction, smile shutter, sweep panorama, touch capture, self timer, white balance, object tracking, dan foto editor. Lensa kamera bahwa punya kemampuan zoom hingga pembesaran 16x.

Untuk peran rekam video pun Xperia Z tampil premium dengan resolusi HD (high definition) 1080p pada kecepatan 30 fps. Seperti halnya pada mode foto, pada rekam kamera fitur HDR (high definition range) juga dapat digunakan. Untuk rekam video Anda bisa mengatur tingkat exposur, white balance, self timer, dan metering, obyek tracking, dan face detection.
Membawa kemampuan Walkman, Xperia Z dilengkapi fitur pemutar musik yang berkelas dengan 3D surround sound, album art, clear audio, clear bass, clear stereo, dynamic normalizer, play now, SensMe, dan TrackID music recognition. Lagu-lagu yang ada di Walkman terbagi menjadi beberapa kategori seperti track, album, artist, playlist, SensMe channel, My Favourite dan Friend's Music (melihat musik yang di-share teman Anda di Facebook). Terkait musik, tak lupa ada fitur FM radio dengan syarat aktivasi lewat headset sebagai antena.

Urusan konektivitas juga menjadi keunggulan tersendiri, untuk jalur koneksi selular selain 2G, koneksi 3G HSDPA dapat dikebut secara teori hingga 42 Mbps dan HSUPA hingga 5,8 Mbps. Selain itu konektivitas lain seperti WiFi telah mengusung standar b/g/n dengan fitur DLNA dan WiFi hotspot, serta WiFi direct. Xperia Z juga punya kemampuan mengenali fitur HDMI lewat MHL support yang ada di port microUSB. Sesuai dengan tren smartphone generasi akhir, chip NFC untuk interaksi jarak dekat telah tertanam.

Kinerja
Soal kinerja tidak usah dipertanyakan lagi, superphone dengan prosesor quad core 1,5Ghz Qualcomm APQ 8064 MSM9215M serta GPU (graphic processor unit) Adreno 320 memang menghadirkan sajian kualitas yang benar-benar memuaskan, terutama pada layarnya. Prosesor dengan kualifikasi tersebut dapat menjamin kinerja fitur dan aplikasi powerfull di setiap kesempatan. Kinerja yang apik juga ditunjang dari kapasitas memori, Xperia Z punya memori internal 16GB dan RAM 2GB, itu saja sudah dipandang sangat ideal untuk menampung segala kebutuhan Anda. Itu pun masih disesiakan slot untuk MicroSD hingga 32GB.

Keperkasaan SONY Xperia Z ditunjang pula dengan baterai Lithium ion dengan kapasitas 2.300 mAh. Dengan moda hemat energi (2G), waktu siaga bisa mencapai 500 jam dan waktu bicara 13 jam. Sedangkan dalam moda 3G, waktu bicara mencapai 10 jam dan waktu siaga hingga 500 jam. Sebagai konsol pemutar musik, Xperia Z dapat digunakan terus menerus sampai 40 jam, sedangkan bila digunakan untuk pemutar video maksimum bisa hingga 5,5 jam.

Spesifikasi SONY Xperia Z
Fitur
  • SNS integration  
  • TV-out (via MHL A/V link)  
  • Active noise cancellation with dedicated mic  
  • MP4/H.263/H.264/WMV player  
  • MP3/eAAC+/WMA/WAV/Flac player  
  • Document viewer  
  • Photo viewer/editor  
  • Voice memo/dial  
  • Predictive text input  
 
ProsessorQuad-core 1.5 GHz Krait 
Jaringan
  • 2G Network : GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 - C6602, C6603  
  • 3G Network : HSDPA 850 / 900 / 2100 - C6603
    • HSDPA 850 / 900 / 1700 / 1900 / 2100 - C6602  
     
  • 4G Network : LTE 800 / 850 / 900 / 1800 / 2100 / 2600 - C6603  
 
Model SIM CardMicro-SIM 
Tipe LayarTFT capacitive touchscreen, 16M colors 
Ukuran Layar1080 x 1920 pixels, 5.0 inches 
Proteksi LayarShatter proof and scratch-resistant glass
  • Sony Mobile BRAVIA Engine 2  
 
Memori Internal16 GB, 2 GB RAM 
Memori SlotmicroSD 
Max. Memori64GB 
Sistem OperasiAndroid OS, v4.1.2 (Jelly Bean), planned upgrade to v4.2 (Jelly Bean) 
Ragam PesanSMS (threaded view), MMS, Email, IM, Push Email 
Ragam RingtoneVibration; MP3 ringtones 
Audio Port3.5mm jack 
USB PortmicroUSB v2.0 (MHL) 
Kecepatan DataHSDPA, 42 Mbps; HSUPA, 5.8 Mbps; LTE, Cat3, 50 Mbps UL, 100 Mbps DL 
Wireless LANWi-Fi 802.11 a/b/g/n, Wi-Fi Direct, DLNA, Wi-Fi hotspot 
Bluetoothv4.0 with A2DP 
Kamera
  • Primary : 13.1 MP
    • 4128x3096 pixels, autofocus, LED flash  
    • Geo-tagging, touch focus, face detection, image stabilization, HDR, sweep panorama  
     
  • Secondary : 2.2 MP
    • 1080p@30fps  
     
 
Video1080p@30fps, video stabilization, HDR 
RadioStereo FM radio with RDS 
GPSA-GPS support and GLONASS 
BateraiNon-removable Li-Ion 2330 mAh battery 
Daya Tahan Baterai (Standby)Up to 550 h (2G) / Up to 530 h (3G) 
Daya Tahan Baterai (Talk Time)Up to 11 h (2G) / Up to 14 h (3G) 
Dimensi139 x 71 x 7.9 mm 
Berat146 g 

Zul Rianto - 10:41 PM

Monday, April 22, 2013

Usaha Tour and Travel Sangat Menjanjikan

Monday, April 22, 2013

Saat ini industri pariwisata nasional kita tumbuh sangat luar biasa. Liburan bukan sekedar hanya selingan saja untuk menghilangkan kejenuhan, namun pergi wisata sudah menjadi kebutuhan. Jumlah orang wisatawan dalam negeri sudah tumbuh tinggi bersaing dengan wasatawan asing. Jumlah wisatawan dalam negeri ini terus tumbuh karena didorong oleh beberapa hal seperti infrastruktur, sarana transportasi dan akomodasi yang semakin lama semakin bagus dan harganya semakin terjangkau. Sekarang, banyak budget airline yang menawarkan berbagai paket penerbangan dengan berbagai destinasi wisata dengan harga yang terjangkau, tidak hanya untuk tujuan dalam negeri saja bahkan hingga manca negara.

Bila bepergian liburan tanpa dipersiapkan jauh-jauh hari akan kesulitan mendapatkan tiket pesawat murah atau mendapatkan akomodasi hotel yang diidamkan. Saat liburan sekolah atau liburan keagamaan adalah saat puncak jumlah wisatawan. Bahkan kalau kita lihat di media massa, saat liburan, bandara dan terminal tak ubahnya menjadi tempat yang penuh hiruk pikuk oleh padatnya manusia. Dengan melihat kondisi ini adalah sebuah peluang usaha untuk menjual jasa sebagai penyedia layanan tour dan travel.

Usaha jasa tour and travel ini setiap tahun senantiasa dipenuhi konsumen. Banyak konsumen wisatawan khususnya yang masih awam sangat membutuhkan bantuan pihak lain sebagai penyelenggara wisata. Bagi yang belum terbiasa, bepergian ke luar negeri adalah sebuah tantangan. Banyak hal yang dikhawatirkan seperti kendala bahasa, takut tersesat, tidak tahu akan menginap dimana dan masih banyak hal lain yang perlu dipikirkan. Namun dengan bantuan penyelenggara tour dan travel semua kendala dan ketakutan para sepertinya menjadi sirna.

Bila saat awal membuka usaha jasa tour and wisata ini mengalami kendala seperti koneksi dengan jaringan airline ataupun hotel, pengalaman dalam dunia tourisme, pengetahuan daerah tujuan wisata, serta sumberdaya yang terbatas bisa menjalin kemitraan dengan pihak lain sebagai perusahaan tour dan travel sebagai prinsipal. Kemitraan disini bisa dalam bentuk kemitraan, keagenan atau waralaba. Beberapa pemilik nama tour dan travel memang membuka mitra kerja dengan persyaratan termasuk investasi usaha yang berbeda-beda antara satu perusahaan tour and travel (biro perjalanan) dengan perusahaan lainnya. Namun biasanya modal awal untuk ikut dalam kemitraan usaha ini relatif terjangkau dengan paket investasi awal mulai dari 1 juta hingga puluhan juta rupiah. Paket-paket investasi kemitraan juga akan berbeda manfaat dan pembagian keuntungan antara prinsipal dengan mitra usaha tour dan travelnya.

Meskipun pihak perusahaan tour dan travel memberikan iming-iming janji kemudahan usaha termasuk tingkat kembalian investasi yang pendek tidak serta merta menjamin kesuksesan usaha dalam industri wisata ini. Teliti dan pelajari bonafiditas mitra usaha sebelum menjatuhkan pilihan. Manajemen dan pengalaman usaha dalam industri tourisme adalah salah satu faktor, selain kelengkapan paket wisata, jaringan kerjasama dengan sektor yang terkait (perusahaan penerbangan, jaringan hotel, perusahaan rental kendaraan dsb).
Agen Tiket Pesawat
Tour And Travel
Salah satu kendala yang dihadapi dalam industri pariwisata adalah adanya musim ramai dan musim sepi. Biasanya dalam satu tahun hanya 3 musim liburan saja seperti liburan sekolah, lebaran dan akhir tahun yang ramai konsumen wisata. Namun saat ini wisata religi seperti umrah juga mulai ramai permintaan sehingga pasar untuk usaha tour and travel ini tidak akan kekurangan konsumen.
Bagi sobat yang ingin terjun ke bisnis Tour And Travel silahkan kunjungi Cara Mudah Membangun Usaha Tour And Travel. Semoga Bermanfaat.

Zul Rianto - 10:26 PM